Empat Lawang
Yendri Terlapor Kasus Tipu Gelap tidak Menghadiri Undangan Penyidik Polres

7,364 X dibaca hari ini
EMPAT LAWANG, Netralitasnews.com – Yendri terlapor kasus tipu gelap tidak menghadiri undangan penyidik Satreskrim Polres Empat Lawang.
Hal ini di ketahui berdasarkan surat Nomor : SP2HP/64/VII/2024/Reskrim, perihal : perkembangan pemberitahuan hasil penyelidikan SP2HP yang dikirimkan oleh satreskrim Polres Empat lawang kepada pelapor pada tanggal 22 Juli 2024.
1). RUJUKAN :
a. Undang – undang nomor 02 tahun 2002 tentang kepolisian negara republik Indonesia
b. Peraturan kepala badan reserse kriminal polri nomor 01 tahun 2022 tentang standar operasional prosedur administrasi penyidikan tindak pidana
c. Laporan polisi nomor : LP/B/140/VI/2024/ SPKT/Pol res Empat Lawang/Polda Sumatera Selatan tanggal 21 juni 2024 tentang tindak pidana penipuan dan atau penggelapan
d. Surat perintah penyelidikan nomor : SP. lidik / 59 / VII / Reskrim tanggal 2 juli 2024
2). Bersama ini kami memberitahukan bahwa laporan / pengaduan saudara telah kami terima, adapun tindakan yang telah kami lakukan antara lain :
1. Penyidik pembantu telah menerima laporan polisi :
2. Penyidik pembantu telah mengirimkan undangan klarifikasi :
a. Sdr. ATENG (Sudah terpenuhi)
b. Sdr. YENDRI (Tidak hadir)
c. Sdr. Dedi (Tidak hadir).
3). Penyidik pembantu akan mengirimkan lagi undangan klarifikasi saksi yang tidak hadir
3). Guna kepentingan penyidikan laporan saudara maka kami menunjuk BRIPDA ERIK PRAKOSO selaku penyidik pembantu dengan nomor HP : 0812XXXX5865, jika diperlukan maka dapat menghubungi yang bersangkutan dalam upaya mempercepat proses penyidikan.
4. Apabila ada keluhan dalam pelayanan penyidikan, agar menghubungi Kanit pidum sartreskrim Polres Empat Lawang IPDA RIYANTO, SE, dengan nomor 0812XXXX5865.
5). Demikian untuk dimaklum dan terimakasih atas kerja samanya. Ditanda tangani
A.n. Kepala Kepolisian Resort Empat Lawang. Kasat Reskrim selaku penyidik Alpian, SH.
Demikian isi surat pemberitahuan perkemba ngan hasil penyelidikan yang dikirimkan oleh Satreskrim Polres Empat Lawang.
Dilain sisi, terlapor Yendri menghubungi Heri Harianto dengan cara mengirimkan pesan WhatsApp sebagai berikut, ” Asalamualaikum wr wb cakmano ri duitnyo masih sdng kami usahakan dan pasti kami balikkan sdh aku pintakan samo tempat aku ngirim katonyo tggu dulu cak itu minta kesabarannyo sdh ado langsung dihubungi. Yo aku jugo sdng nggu duit yg tempat aku kirim waktu pas kamu kirim ke aku cak itu.
Terpisah, Yendri juga mengirimkan pesan kepada kuasa pelapor dengan chat WhatsApp, ” Cakmano ceritonyo bos masalah sahrul samo aku nih maksud aku damai2 bae duit itu kalau ado dalam minggu ini langsung dikirimkan. Itulah maksud kami kagek sdh ado kami kabari. pesan ini dikirim pada tanggal, 22 juli, pukul 21 : 43 WIB.
Hingga berita ini ditayangkan, Yendri di Konfirmasi Audio WhatsApp Pada hari jum,at 26 juli pukul 10 : 08 WIB. hari apa dan kapan pastinya uang 20 juta tersebut di kembalikan, namun sampai detik ini terlapor Yendri menjadi diam seribu bahasa BAK di telan BUMI.
Untuk mengikuti perkembangan nya nantikan tayangan berikutnya setelah Sndri dan Dedi diundang lagi oleh pihak penyidik Satreskrim Polres Empat Lawang.
Untuk di ketahui telah di beritakan Sebelumnya dengan judul sebagai berikut :
1. https://www.netralitasnews.com/oknum-y-rt-rumdin-bupati-empat-lawang-terancam-dilaporkan-pasal-378-dan-374-kuhp/
2.https://www.netralitasnews.com/terjerat-kasus-378-kuhp-oknum-y-dan-a-resmi-di-laporkan-ke-polres-empat-lawang/
3.https://www.netralitasnews.com/laporan-kasus-tipu-gelap-oleh-yendri-dan-ateng-tahap-penyelidikan/

Empat Lawang
12 Tokoh Antar Lintas Empat Lawang Ajak Warga Dukung PSU Aman dan Damai

266 X dibaca hari ini
EMPAT LAWANG, Netralitasnews.com – Ketua PC NU Empat Lawang, Muhammad Syaifullah mengajak masyarakat untuk mendukung PSU pilkada Empat Lawang aman dan damai, selain Ketua PC NU 11 tokoh agama, masyarakat, hingga pemuda lainnya di Empat Lawang juga menyatakan sikap yang sama.
12 tokoh agama, masyarakat, hingga pemuda lintas Kabupaten Empat Lawang ajak warga dukung pemungutan suara ulang (PSU) yang aman dan damai, Sabtu (26/4/2025).
Ajakan mendukung PSU aman dan damai ini datang dari tokoh dengan berbagai latar belakang yang tersebar 10 kecamatan di Kabupaten Empat Lawang.
Diantaranya Sulton Bustari tokoh masyarakat Pendopo, Suan Amri tokoh masyarakat Saling, Saman tokoh masyarakat Pasemah Air Keruh (Paiker), Sunaryadi tokoh masyarakat Sikap Dalam.
Riduan Tokoh masyarakat Ulu musi, Ujang Bakar tokoh masyarakat Talang Padang, Sarni tokoh masyarakat Pendopo Barat (Pobar), Defi Albusyairi Ketua GP Ansor Empat Lawang.
Supar tokoh masyarakat Tanjung Agung, Tulus tokoh masyarakat Pukakesuma, Kiemas Natsir Mukhsin tokoh masyarakat Muara Pinang-Lintang Kanan, serta Muhammad Syaifullah Ketua PC NU Empat Lawang.
Ke 12 tokoh agama, masyarakat, hingga pemuda diatas secara bersama-sama memohon kepada seluruh lapisan masyarakat untuk melewati proses PSU dengan aman dan damai, baik itu sebelum saat pelaksanaan hingga setelahnya.
Kemudian paslon manapun yang nantinya dinyatakan terpilih maupun yang tidak terpilih dapat menjaga kondusifitas dan kedamaian baik sebelum, selama maupun setelah pelaksanaan PSU.
Semua pihak harus dapat menerima hasil pilihan rakyat Empat Lawang dan tidak mudah terpancing, bahkan sampai melakukan aksi yang melanggar peraturan.
“Kepada seluruh masyarakat Kabupaten Empat Lawang mari kita dukung pelaksanaan PSU pilkada dengan damai baik itu sebelum, saat pelaksanaan, hingga sesudahnya,” kata Ketua PC NU Empat Lawang, Muhammad Syaifullah.
Senada tokoh masyarakat Muara Pinang-Lintang Kanan, Kiemas Natsir Mukhsin berharap masyarakat mengikuti semua tahapan PSU dengan damai.
“Mari kita jalani dengan baik jangan ribut agar seluruh proses PSU ini berjalan dengan lancar dan aman supaya kita rakyat kecil merasa aman, jadi kalau kita ribut yang rugi kita sendiri,” ujarnya. (@RLS).
Empat Lawang
POLES Empat Lawang Berlian Bantuuan Sosial ke Panti Aauhan Muhammadiyah

752 X dibaca hari ini
EMPAT LAWANG, Netralitasnews.com – Polres Empat Lawang Polda Sumsel – Sebagai bagian dari program Cooling System usai pelaksanaan Pleno tingkat KPUD, Polres Empat Lawang menggelar kegiatan bantuan sosial di Panti Asuhan Muhammadiyah Kecamatan Tebing Tinggi Kabupaten Empat Lawang.
Kegiatan ini merupakan wujud nyata kehadiran Polri dalam mendukung suasana damai dan stabil pasca tahapan PSU Pilkada.
Giat tersebut dilaksanakan pada Jumat, 25 April 2025, dipimpin langsung oleh Kapolres Empat Lawang AKBP Abdul Aziz Septiadi, S.H., S.I.K., M.H., didampingi Kabag SDM, Kasat Binmas, dan sejumlah personel Polres Empat Lawang.
Sebanyak 50 karung beras diserahkan secara simbolis kepada pengurus Panti Asuhan Muhammadiyah, disaksikan oleh anak-anak panti dan para pendamping. Bantuan ini bertujuan meringankan beban serta memberikan semangat kepada anak-anak panti dalam menjalani kehidupan sehari-hari.
Dalam sambutannya, Kapolres menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk penguatan sosial Polri dalam merawat keamanan dan ketertiban masyarakat, serta sebagai sarana untuk lebih mendekatkan diri dengan komunitas rentan yang membutuhkan perhatian dan kasih sayang.
Pihak pengurus panti menyambut baik kedatangan rombongan Polres Empat Lawang dan mengapresiasi bantuan yang diberikan. Suasana penuh kekeluargaan dan kebahagiaan sangat terasa sepanjang kegiatan berlangsung.
Kegiatan ini menjadi bagian penting dari komitmen Polres Empat Lawang dalam menjaga kondusivitas wilayah secara humanis, sekaligus memberikan sentuhan empati kepada masyarakat yang membutuhkan. (@RLS).
BAWASLU
RMI Laporkan Dugaan Kecurangan PASLON 01 ke BAWASLU

1,300 X dibaca hari ini
EMPAT LAWANG, Netralitasnews.com – Rumah Merdeka Indonesia (RMI) secara resmi melaporkan dugaan pelanggaran dan kecurangan PSU 2025 oleh Pasangan Calon (PASLON) nomor urut 01, HBA-Henny. Laporan tersebut disampaikan kepada Badan Pengawas Pemilu (BAWASLU) setempat, Kamis (24/04/2025).
Direktur Eksekutif RMI, Rizki Agus Saputra, S.H., M.H., didampingi Direktur Kajian Aditia Arief Laksana, S.Sos., menyatakan bahwa terdapat 16 indikasi pelanggaran melibatkan aparatur sipil negara (ASN), perangkat desa (Kades, Kadus dan BPD), serta penyelenggara pemilu di tingkat Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) dan Panitia Pemungutan Suara (PPS). Dugaan tersebut mengindikasikan ketidaknetralan yang menguntungkan Paslon 01.
Rizki menegaskan bahwa laporan ini dilengkapi dengan bukti fotografi, video, serta kesaksian masyarakat yang menyatakan adanya tekanan dan pelanggaran hak pilih.
“Pemilihan yang jujur dan adil adalah pilar demokrasi. Kami mendesak Bawaslu Empat Lawang segera menindaklanjuti laporan ini secara transparan dan memberikan sanksi tegas, termasuk opsi diskualifikasi jika pelanggaran terbukti,” tegas Rizki.
Aditia menambahkan bahwa keberpihakan aparat negara dan penyelenggara Pilkada merupakan ancaman serius terhadap kedaulatan rakyat. “Netralitas adalah harga mati. Jika ada pihak yang memanipulasi proses demokrasi, hukum harus ditegakkan tanpa kompromi,” ujarnya.
“RMI mendesak Bawaslu Empat Lawang untuk menyelidiki seluruh laporan secara independen dan akuntabel. Menindak tegas pelaku pelanggaran, termasuk kemungkinan sanksi administratif maupun pidana. Memastikan tidak ada intervensi yang mengganggu proses pengawasan”.
Langkah ini diambil untuk menjaga marwah demokrasi dan memastikan hak pilih masyarakat tidak dikendalikan oleh praktik kecurangan. RMI berkomitmen mengawal proses hukum hingga tuntas demi pemilu yang berintegritas. “Kami akan terus memantau perkembangan investigasi Bawaslu. Rakyat berhak mendapatkan pemimpin yang lahir dari proses demokratis, bukan dari kecurangan,” pungkas Rizki. (@RLS).
-
Bengkulu4 tahun ago
LSM PKN Laporkan Perbuatan Melawan Hukum, Dugaan Korupsi DD Dusun Sawah Ke Kejari
-
Empat Lawang4 tahun ago
Pjs. Kepala Desa Aur Gading diduga Tabrak Permendagri no 67 Tahun 2017
-
Empat Lawang4 tahun ago
Inspektorat Akan Turun Lapangan, Uji Petik Dugaan Pemotongan BLT DD Suka Dana
-
Empat Lawang4 tahun ago
Jembatan Ponton Penghubung Kecamatan Ulu Musi ke Pasemah Air Keruh Kembali Ambruk
-
Empat Lawang4 tahun ago
Di duga Dana Rehab SMP Negeri 1 Pobar Jadi Ajang Korupsi, APH di Minta Bertindak
-
Opini4 tahun ago
Masyarakat Harus Tau Soal Pengembalian atau Penarikan Kendaraan itu Masih Bermasalah apa tidak di Sistem BI Checking
-
Empat Lawang4 tahun ago
Tenaga Kebersihan Pasar Mogok, Kami Minta Tolong Pak Bupati
-
Empat Lawang4 tahun ago
Pem-Des Karang Gede Lepas Bibit Ikan Nila dan Lele 150 kg